Pendidikan

Peluang Seorang Siswa Mengalami Sakit Flu pada Musim Penghujan adalah

Peluang seorang siswa mengalami sakit flu pada musim penghujan adalah 0,4. Peluang seorang siswa tidak sakit flu pada musim penghujan adalah? Pertanyaan tersebut biasanya akan muncul dalam mata pelajaran matematika

Jika ingin mengetahui jawaban dari pertanyaan itu, simaklah pembahasan dan penjelasan dibawah ini.

Pertanyaan:

Peluang seorang siswa mengalami sakit flu pada musim penghujan adalah 0,4. Peluang seorang siswa tidak sakit flu pada musim penghujan adalah…

Jawaban:

Adapun jawaban dari pertanyaan tersebut adalah 0,6. Karena peluang dari yang sakit ditambah peluang yang sehat sama dengan 1.

Pembahasan dan Penjelasan:

Peluang dalam definisi mata pelajaran matematika adalah kemungkinan yang akan terjadi atau muncul pada suatu peristiwa. Biasanya penggambaran dari sebuah peluang yang akan terjadi adalah digambarkan dengan angka yang berupa persen.

Dalam dunia matematika kemungkinan biasa disebut sebagai peluang atau probabilitas, sehingga sederhananya peluang digunakan untuk menghitung seberapa besar dari kemungkinan yang akan terjadi pada suatu kejadian atau peristiwa.

Selain itu jika peluang sama dengan 1, maka kemungkinan besar peluang dari kejadian itu pasti akan terjadi. Namun jika peluang sama dengan 0, maka justru kejadian tersebut tidak akan terjadi.

Maka jika untuk pembahasan dan penjelasan pada soal yang ada diatas tadi adalah diketahui pada soal bahwa peluang siswa yang mengalami sakit flu pada saat musim penghujan sebanyak 0,4.

Itu dapat diartikan bahwa, dari jumlah para siswa siswa yang mengalami sakit flu sebanyak 40% dari total keseluruhan siswa yang dihitung  sama dengan 1 atau 100%. Lalu bagaimana untuk mencari jumlah dari peluang siswa yang tidak akan sakit flu pada saat musim penghujan?

Karena total kemungkinannya adalah 1 yang sama dengan 100%, jika yang memiliki peluang sakit sebanyak 0,4 atau 40%. Maka bisa dikatakan kemungkinan peluang siswa yang tidak sakit flu pada musim penghujan sebanyak 0,6 atau 60%.

Untuk penjabaran singkat dari penjelasan diatas agar lebih mudah dipahami, berikut penjabaran yang dapat digunakan untuk menjawab pertanyaan diatas:

Jika peluang gagal + peluang sukses = 1

Peluang siswa yang sakit flu + peluang siswa yang sehat = 1

Maka 0,4 + peluang siswa yang sehat = 1

Peluang siswa yang sehat = 1 -0,4 = 0,6

Jadi, peluang dari siswa yang sehat adalah 0,6.

Itulah uraian jawaban beserta penjelasan yang dapat dipelajari. Artikel ini dapat digunakan siswa sebagai bahan ajar dalam mempelajari materi tersebut.

Back to top button