Pendidikan

Apakah yang Dimaksud dengan Dinamik? Simak Jawabannya!

Pada salah satu pembelajaran mengenai musik, ada sebuah bab yang membahas khusus tentang dinamik. Namun masih banyak yang tidak tahu apa sebenarnya definisi atau pengertian dari istilah bernama dinamik ini. Apakah yang dimaksud dengan dinamik?

Soal

Apakah yang dimaksud dengan dinamik?

Jawaban

Secara garis besar, istilah dinamik ini bisa dibilang sebagai istilah yang penting dalam dunia musik. Istilahnya berkaitan langsung dengan volume atau tingginya atau rendahnya nada yang sedang dimainkan oleh seseorang.

Ada dua tipe yang dimaksudkan, yaitu apakah sebuah volume nada itu sedang nyaring atau lembut. Biasanya nanti dinamik atau dinamika ini digunakan oleh para komposer dalam menjelaskan komposisi dalam sebuah lagu.

Selain itu, dinamika juga bisa membantu komposer untuk menunjukkan seperti apa perasaan yang terkandung di musiknya. Termasuk apakah musik tersebut menunjukkan sebuah perasaan yang bahagia atau riang, atau malah sebaliknya, penderitaan.

Penjelasan

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, dikenal juga dengan dinamika, berfungsi dalam menunjukkan volume dari sebuah nada. Nanti akan ditemukan seperti apa nada yang nyaring atau lembut dalam sebuah komposisi di musiknya.

Dinamika ini biasanya ditunjukkan di bagian awal oleh komposer untuk membantu membuat satu kesan musik yang sama. Selain itu, keberadaan dari dinamika ini sangat berperan penting bagi musik baik sekarang maupun di masa depan.

Istilah dinamika ini juga bisa membantu untuk membedakan mana bagian yang harus dimainkan secara keras. Begitu pula mana nada yang memang harus dimainkan dengan lembut agar selaras dengan yang lainnya.

Musik yang dimainkan dengan keras atau nyaring ini dikenal dengan istilah yang lebih populer, yaitu forte. Sementara sebaliknya, untuk jenis musik yang dimainkan dengan lembut, biasanya dikenal dengan istilah lain, piano.

Tak hanya membantu dalam membedakan nada, dinamika juga berperan dalam mengatur setiap perubahan volume nadanya. Terutama,  bagi beberapa musik, ada momen ketika nada dimainkan dengan nyaring kemudian berubah menjadi lembut.

Masih banyak pula yang tidak tahu, ternyata dinamika juga membantu menunjukkan kontras dalam sebuah musik. Saat terjadi ketegangan dalam suasana yang disajikan oleh musiknya, dinamika akan membantu para pemain alat musiknya.

Misalnya ada sebuah lagu yang berisi mengenai pengalaman akan terjadinya perang di masa lalu yang menyedihkan. Maka dinamika dari lagu ini bisa dibuat nyaring dan lembut dalam satu waktu untuk menunjukkan kesan yang tegang namun penuh kepedihan tersebut.

Dinamika ini juga bisa disesuaikan dengan berbagai genre musik yang semakin bervariasi sampai saat ini. Apapun genre musik yang ada, dinamika atau dinamik akan tetap ada dalam mengatur volume dari nadanya.

Itulah penjelasan yang lengkap mengenai soal apakah yang dimaksud dengan dinamik atau dinamika di bidang musik. Ada banyak peran yang ternyata dimiliki oleh dinamika ini termasuk dalam menunjukkan suasana dan perasaan.

Back to top button