Pendidikan

Spongia yang Digunakan Sebagai Spons Mandi Tergolong dalam Kelas? Ini Jawabannya!

Dalam pembahasan kingdom hewan atau animalia, terdapat salah satu spesies hidup bernama Spongia. Lalu Spongia yang digunakan sebagai spons mandi tergolong dalam kelas apa? Tenang saja, mari temukan jawaban serta pembahasannya pada artikel kali ini.

Pertanyaan:

Spongia yang biasa digunakan sebagai spons mandi tergolong dalam kelas apa?

A. Demospongiae

B. Hexactinellida

C. Calcispongiae

D. Hylospongiae

E. Calcarea

Jawaban:

Spongia mengacu pada suatu kelompok hewan yang dikenal dengan spons laut atau seringkali digunakan untuk mandi. Spongia tergolong dalam filum Porifera dan berada dalam kelas Demospongiae.  Sehingga, jawaban yang benar dari persoalan tersebut adalah A.

Pembahasan:

Spongia merupakan sekelompok hewan atau animalia yang dikenal sebagai spons laut. Spons adalah organisme yang habitatnya hidup di dalam air dan umumnya memiliki tubuh yang berpori. Tubuh yang berpori tersebut dapat menyerap air dan nutrisi.

Spons ini dapat ditemukan pada perairan hangat di berbagai wilayah seperti Laut Tengah, Laut Karibia, dan Samudra Hindia. Sebuah spesies yang tumbuh melekat pada substrat dengan menyaring partikel makanan dari air melalui pori-pori di tubuhnya.

Spons  sudah ada sejak jutaan tahun lalu dan ditemukan melalui berbagai habitat seperti perairan entah laut maupun air tawar. Spons dikenal dengan tekstur tubuhnya yang lembut dan fleksibel sehingga sangat cocok digunakan dalam berbagai industri.

Spongia officinalis atau spons mandi merupakan salah satu jenis spons yang masuk dalam kategori genus Spongia dengan famili Spongilidae. Ordo Spongia adalah Dictyoceratida, kelasnya berupa Demospongiae, termasuk filum Porifera, dan berada pada kingdom jenis Animalia.

Spongia officinalis memiliki fungsi penting dalam bidang farmasi dan industri kesehatan. Umumnya, spongia ini digunakan untuk pengobatan tradisional seperti homeopati. Tidak hanya itu saja, pengobatan menggunakan spongia officinalis juga sebagai obat pernapasan hingga kelenjar tiroid.

Spons Mandi

Dahulu kala, spongia officinalis digunakan dalam berbagai industri kecantikan dan kesehatan seperti untuk bahan spons mandi. Hingga saat ini, spons mandi tersebut sudah dapat terjual di pasaran dengan laris yang tentunya pembuatannya dilakukan secara higienis.

Spons mandi sendiri adalah alat mandi yang umumnya digunakan untuk membersihkan tubuh dari kotoran yang menghinggapi. Biasanya, spons mandi ini terbuat dari bahan yang lembut dan porus yakni dari spons laut atau spongia officinalis tadi.

Dengan menggunakan bahan dari spons laut, maka spons mandi yang dihasilkan akan memiliki tekstur lembut dan fleksibel. Tidak hanya itu saja, spons juga akan memiliki kemampuan menyerap air dan busa yang maksimal dalam membersihkan tubuh.

Selain itu, spons mandi juga dapat meningkatkan sirkulasi darah dan eksfoliasi kulit dari kotoran yang berada pada sel-sel kulit mati. Apabila digosokkan ke tubuh, maka akan terasa lembut dan membuat regenerasi sel kulit yang baru.

Demikianlah jawaban dan pembahasan mengenai kelas dari spons mandi dimana ternyata berada dalam kelas Demospongiae. Spons mandi yang memang sedari dulu sangat bagus untuk digunakan dalam perawatan tubuh dan kulit karena teksturnya yang sangat lembut.

Back to top button