Pendidikan

Upaya Mempercepat Perpindahan Kalor Secara Konduksi Adalah? Simak Ulasannya!

Perpindahan kalor, bisa dimanfaatkan dengan menggunakan 3 cara seperti  konduksi, konveksi, dan radiasi yang bisa digunakan sesuai kebutuhan. Tidak hanya untuk mempercepat, namun perpindahan kalor bisa dimanfaatkan untuk menghambat perpindahan kalor. 

Soal

Upaya mempercepat perpindahan kalor secara konduksi adalah?

Jawaban

Upaya mempercepat perpindahan kalor secara konduksi bisa dilakukan dengan  4 cara diantaranya:

  • Meletakkan media atau konduktor dekat sumber.
  • Menambah energi dari panas.
  • Memanfaatkan bahan penghantar panas yang gampang.
  • Membersihkan alat yang digunakan untuk menghantarkan panas.

 Penjelasan:

Seperti yang disebutkan diatas selain konduksi, terdapat cara lain untuk mengatur perpindahan kalor secara lebih cepat atau lebih lambat. Penjelasan dari ketiga cara perpindahan kalor tersebut adalah sebagai berikut:

  • Konduksi. Merupakan kegiatan untuk menghambat perpindahan kalor dengan menggunakan benda isolator yang dapat meredam panas. Mempercepat perpindahan kalor bisa digunakan dengan menggunakan benda konduktor yang dapat menghantarkan panas..
  • Konveksi. Adalah menghambat perpindahan kalor dengan memanfaatkan ruang hampa yang ada  di sekitar benda tersebut. Bisa juga digunakan untuk mempercepat perpindahan kalor dengan cara mengaduk atau mencampur benda yang akan dialiri kalor.
  • Radiasi. Dapat digunakan untuk memperlambat perpindahan kalor dengan cara membuat pantulan panas  sehingga dapat meratakan panas dan membuat perpindahan panas menjadi terhambat. Mempercepat perpindahan kalor juga bisa dilakukan dengan memperbesar sumber panas dan pastinya membuat kalor lebih cepat disalurkan.

Kalor sendiri merupakan sebuah bentuk energi berupa panas yang terdapat dalam sebuah benda. Kalor juga memiliki sifat yang dapat membuatnya mengalirkan panas ke benda yang bersuhu lebih rendah. Contoh dari kegiatan berpindahnya kalor misalnya sebagai berikut: 

  • Konduksi (aliran). Contoh dari perpindahan kalor menggunakan cara konduksi yaitu tutup panci yang akan ikut memanas saat digunakan untuk menutupi wadah yang sedang dipanaskan. Contoh lainnya adalah sebuah uang koin yang memiliki 2 sisi akan sama panasnya meskipun hanya salah satu sisi yang dipanaskan.
  • Konveksi (hantaran). Ada beberapa contoh dari konveksi yang sering dijumpai. Contoh sederhana adalah  terjadinya angin darat dan angin laut yang biasanya dimanfaatkan para nelayan untuk berlayar dan menjalankan kegiatannya. Saat memanaskan air biasanya akan ada gelembung yang muncul dan itu adalah sebuah contoh dari konveksi yang sering terlihat saat menjalani kegiatan sehari hari..
  • Radiasi (pancaran). Jenis radiasi juga sangat sering dimanfaatkan untuk membantu kegiatan manusia sehari hari. Menjemur pakaian basah di bawah matahari merupakan salah satu manfaat dari radiasi yang mana nantinya pakaian akan kering karena pancaran sinar matahari. Saat duduk di dekat api unggun, tubuh akan lebih panas karena adanya kalor yang disalurkan secara radiasi dari api tersebut.   

Itulah penjelasan mengenai pindahnya kalor dengan cara konveksi, radiasi serta konduksi yang bisa dibaca sebagai pengetahuan. 

Disebutkan juga beberapa contoh dari ketiganya yang mana intinya adalah, konduksi adalah perpindahan kalor secara pengaliran, konveksi adalah dengan menghantarkan, dan radiasi adalah dengan menggunakan pancaran dari benda lain.

 

Back to top button