Pendidikan

Sistem Pertahanan Paling Akhir dalam Permainan Sepak Bola Adalah?

Sistem pertahanan paling akhir dalam permainan sepak bola adalah?Soal ini umum ditanyakan dalam tema pelajaran olahraga, terutama sepak bola. Fokusnya adalah koordinasi yang baik antar-anggota tim. Pasalnya, kekompakan akan berpengaruh pada keberhasilan tim.

Soal

Sistem pertahanan paling akhir dalam permainan sepak bola adalah ……

A. melakukan penjagaan pada gawang

B. menjaga daerah pinalti

C. menguasai bola

D. menjaga daerah pertahanan

Jawaban

Kekompakan tim, selalu memiliki pengaruh besar terhadap kesuksesan yang diraih tim tersebut. Terlebih lagi, dalam permainan sepak bola modern yang penuh taktik. Baik itu taktik serangan, atau penerapan skema bertahan.

Ketika komunikasi antar anggota tim buruk atau lemah, tim lawan akan mengambil kesempatan dengan mengeksploitasi lini pertahanan. Jika sudah begitu, sistem pertahanan terakhir yang digunakan adalah menjaga gawang semaksimal mungkin.

Tujuannya tentu saja agar lawan sulit melakukan serangan. Berdasarkan penjelasan ini, jawaban yang tepat adalah poin d. Terkait dengan poin d ini, penjaga gawang menjadi posisi yang paling menentukan.

Penjelasan Lebih Lanjut

Sudah disebutkan sebelumnya bahwa penjaga gawang atau kiper berperan penting dalam sistem pertahanan terakhir dalam suatu permainan sepak bola. Tidak jarang jika kiper harus bertarung sendirian untuk menjaga gawangnya.

Tanggung jawab penjaga gawang sangat besar mengingat posisi tersebut ibarat tembok terakhir yang diandalkan oleh para pemain dalam timnya. Guna mendukung tanggung jawabnya yang besar, ada beberapa persyaratan yang perlu dipenuhi.

1. Ukuran Tubuh

Pertimbangan pelatih dalam menentukan posisi kiper adalah ukuran tubuh si kiper. Seorang kiper biasanya memiliki postur tubuh tinggi. Kiper pun dituntut mampu melakukan duel udara.

Walaupun begitu, orang yang berukuran tubuh pendek tidak berarti dia tidak boleh menjadi kiper. Kiper berbadan pendek biasanya memiliki refleks bagus ketika mengamankan bola bawah.

2. Refleks yang Cepat

Kipper atau penjaga gawang dituntut memiliki refleks yang baik. Kecepatan bola yang datang ke arahnya sudah pasti tidak menentu.

Apalagi jika bola yang dimainkan sempat mengenai badan pemain lawan sebelum mengarah gawang. Bola bisa bergerak sangat liar. Penjaga gawang yang terbiasa membaca arah bola dapat lebih mudah mengantisipasi situasi tersebut.

3. Positioning

Penjaga gawang juga dituntut mampu melihat posisi dengan tepat. Baik itu posisi bola maupun posisinya pada saat berdiri di area gawang.

Berdasarkan lebar gawang yang harus dijaga, seorang penjaga gawang harus mengetahui posisi berdiri yang tepat. Jadi, kipper dapat menghalau bola yang datang secara efektif.

4. Komunikasi

Skill penting yang juga perlu dimiliki penjaga gawang adalah kemampuannya dalam komunikasi. Pasalnya, kipper perlu memberikan komando kepada anggota lainnya.

Contoh penerapan skill komunikasi adalah ketika kipper mendapatkan serangan. Komunikasi yang baik akan efektif untuk mencegah terjadinya salah pengertian di antara pemain, misalnya antara bek dengan penjaga gawang di lapangan.

Itulah uraian mengenai pertanyaan sistem pertahanan paling akhir dalam permainan sepak bola adalah? Pada intinya, olahraga permainan sepak bola memerlukan kekompakan tim. Jika kerja sama tim lemah, sistem pertahanan terakhir adalah dengan menjaga gawang semaksimal mungkin dari serangan lawan.

Back to top button